CyberNews.id, Kodam Jaya, Tigaraksa - Banten | Komando Distrik Militer (Kodim) 0510/Tigaraksa menerima bantuan berupa 15 unit mesin senso dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang. Bantuan tersebut diserahkan melalui Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Tangerang sebagai bentuk dukungan terhadap operasional Kodim dalam mendukung program lingkungan.
Kasdim Kodim 0510/Tigaraksa, Mayor Arh Didik Wahyudi, mengapresiasi bantuan ini. “Kami mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Tangerang, khususnya Dinas Lingkungan Hidup, atas dukungan berupa 15 unit mesin senso ini. Nantinya, bantuan ini akan didistribusikan ke 14 Koramil di jajaran Kodim 0510/Tigaraksa,” ujarnya, Senin (23/12/2024).
Bantuan mesin senso ini akan dimanfaatkan untuk mendukung kegiatan kebersihan dan perawatan lingkungan, termasuk dalam menjaga kelestarian lingkungan sekitar wilayah kerja Kodim. Mayor Didik menambahkan bahwa peralatan ini sangat dibutuhkan untuk meningkatkan efektivitas kerja di tingkat Koramil, terutama dalam kegiatan pemangkasan dan penataan area hijau.
"Ini merupakan bagian dari kolaborasi antara pemerintah daerah dan aparat TNI dalam menjaga lingkungan. Sinergi seperti ini perlu terus ditingkatkan demi mendukung kelestarian lingkungan." jelasnya.
Dengan adanya bantuan ini, Kodim 0510/Tigaraksa diharapkan mampu memperkuat peran aktifnya dalam mendukung program kebersihan dan pelestarian lingkungan di tingkat masyarakat. Program ini sejalan dengan upaya pemerintah dalam menciptakan lingkungan yang bersih, hijau, dan nyaman bagi warga Kabupaten Tangerang.
Kodim 0510/Tigaraksa menyatakan komitmennya untuk memanfaatkan bantuan ini secara optimal dan berjanji akan terus menjalin kerja sama yang baik dengan pemerintah daerah. Mayor Didik Wahyudi menegaskan, “Kami siap untuk terus bersinergi dengan Pemkab Tangerang dalam mewujudkan lingkungan yang lebih baik".
Sumber Kodim 0510/Tigaraksa
(Red.muddin)
You are reading the newest post
Next Post »