HEADLINE NEWS

Sholat Jum'at Berjamaah di Masjid An-Nur: Solusi Spiritual di Tengah Tantangan Hidup



CyberNews.id - Kodam Jaya, Tigaraksa - Masyarakat Perum Mustika Blok H RT/RW 06/07, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Jumat (23/08/2024) berkumpul di Masjid An-Nur untuk melaksanakan Sholat Jum'at berjamaah. 

Dalam pelaksanaan Sholat Jum'at berjamaah, Pelda Enday dari Kodim 0510/Trs, menjadi Khotib dan juga sekaligus Imam  Sholat Jumat. Kegiatan dihadiri Sertu Ponco Babinsa Desa Pasir Nangka, Sertu Tamrin Pendim 0510/Tigaraksa, Ustad Taji Malanta dan Ketua DKM Masjid An-Nur serta para jamaah.



Dalam khutbah Jum'at kali ini, Pelda Enday memberikan ceramah dengan tema "Sholat sebagai Solusi Setiap Masalah Kehidupan". Ia menyampaikan bahwa sholat bukan hanya merupakan kewajiban agama, tetapi juga merupakan cara untuk mencari ketenangan dan solusi atas berbagai permasalahan hidup. 


"Dalam setiap sholat, kita diajak untuk merenung dan berdoa, yang dapat membantu kita menghadapi berbagai tantangan dan kesulitan," ujar Pelda Enday.


Ceramah ini juga menjadi inspirasi dan motivasi terhadap para jemaah untuk lebih mendalami makna sholat dalam kehidupan sehari-hari. 


Sedangkan, Ustad Taji Malanta, Ketua DKM, menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk upaya untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan kesadaran spiritual di tengah masyarakat.


"Ini momen penting bagi jemaah untuk bersatu dan menguatkan iman melalui sholat berjamaah, serta mendalami ajaran agama yang dapat menjadi pegangan dalam menyelesaikan masalah hidup sehari-hari." ungkapnya. (Red/Muddin)

Previous
« Prev Post