DANREM 121/ABW BERSAMA PANGLIMA 3 BRIGED KUNJUNGI KODIM 1204/SGU



Cybernews.id - Sanggau. 

Danrem 121/Abw Brigjen TNI Luqman Arief, S.I.P., bersama dengan Panglima 3 Briged Infanteri Malaysia Brigjen Adnan bin HJ Hashim mengunjungi Kodim 1204/Sgu, Kalimantan Barat, Rabu (15/11/2023). 



Saat tiba di Makodim 1204/Sgu, Danrem 121/Abw Brigjen TNI Luqman Arief, S.I.P., bersama Panglima 3 Briged Infanteri Malaysia Brigjen Adnan bin HJ Hashim disambut langsung oleh Dandim 1204/Sgu Letkol Inf Putra Andika Trihatmoko dan menerima hormat jajar dari prajurit Kodim 1204/Sgu.



Danrem 121/Abw Brigjen TNI Luqman Arief, S.I.P., pada kesempatan ini menjelaskan, kunjungannya bersama dengan Panglima 3 Briged di Kodim 1204/Sgu ini untuk mempererat tali silaturahmi dengan satuan Satgas Opster Kodim jajaran Korem 121/Abw.


"Mengingat Kodim 1204/Sgu ini adalah salah satu satuan Satgas Opster di bawah Kolakops Rem 121/Abw dan mempunyai wilayah yang berbatasan langsung dengan negara Malaysia", Ungkapnya.

Previous
« Prev Post