HEADLINE NEWS

Jelang Purna Tugas, Dansatgas Pamtas Yonif 645/Gardatama Yudha Silaturahmi dan Bakti Sosial Di Pondok Pesantren Al-Mizan



Cybernews.id - Sanggau - Kalbar. 

Menjelang Purna Tugas dan sebagai bentuk wujud kepedulian dan dalam rangka memupuk rasa persaudaraan kepada warga masyarakat perbatasan serta sekaligus bersilaturahmi, kali ini Komandan Satgas (Dansatgas) Pamtas RI-Malaysia Yonif 645/Gardatama Yudha, Letnan Kolonel Inf Hudallah, S.H. bersilaturahmi dan sekaligus berbagi tali asih bakti sosial berupa sembako di Pondok Pesantren Al-Mizan Balai Karangan Kecamatan Sekayam Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat. Kamis, (25/05/2023)



Dikatakannya, Kegiatan bakti sosial tersebut merupakan upaya ungkapan wujud rasa syukur terhadap Tuhan Yang Maha Esa dimana dalam beberapa hari kedepan Satgas Pamtas Yonif 645/Gty akan Purna Tugas atau selesai dari menjalankan tugas operasi di wilayah perbatasan RI-Malaysia dan sekaligus lebih erat mendekatkan diri kepada masyarakat dipondok pesantren khususnya para santri dan wujud nyata kepedulian anggota Satgas Pamtas terhadap warga perbatasan. ujarnya


Dan SSK IV Satgas Pamtas Yonif 645/Gty, Lettu Inf Haris Verbyan menyampaikan, bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari kepedulian anggota Satgas Pamtas di wilayah perbatasan kepada masyarakat yang membutuhkan dalam hal ini santri-santri dipondok pesantren Al-Mizan tersebut, selain itu juga sekaligus silaturahmi berpamitan dan meminta doanya kepada seluruh yang ada dipondok pesantren tersebut karena Satgas Pamtas kita akan purna tugas atau selesai menjalankan tugas operasi di perbatasan ini dan akan segera Kembali ke home base. Ucap Danki


Adapun yang turut hadir pada kegiatan Baksos tersebut yaitu diantaranya, Dansatgas Pamtas Yonif 645/Gty Letkol Inf Hudallah S.H., Ketua Yayasan Pondok pesantren Al-Mizan, Bapak Urai, Kepala Sekolah Pondok pesantren Al-Mizan, Bapak Mahfud, Sekretaris Pondok pesantren Al-Mizan, Bapak Budi, Dan SSK IV Satgas Pamtas Yonif 645/Gty, Lettu Inf Haris Verbyan, Pasiops Satgas Pamtas Yonif 645/Gty, Letda Inf Komang Ananta, Pasilog Satgas Pamtas Yonif 645/Gty, Letda Inf Marwanto, Danpos Panga Satgas Pamtas Yonif 645/Gty, Letda Inf Rikky Aditya dan 4 (empat) Personil Anggota Pos Panga. Terangnya


Selanjutnya, Ketua Yayasan Pondok pesantren Al-Mizan, Bapak Urai sekaligus mewakili dari pondok pesantren Al-Mizan menyampaikan ucapan beribu-ribu terima kasih kepada Dansatgas Pamtas Yonif 645/Gty dan seluruh personil satgas pamtas karena telah memberikan bantuan bakti sosial pemberian sembako tersebut kepada pondok pesantren kami, semoga apa yang sudah diberikan kepada kami dapat bermanfaat berkah dan tergantikan Kembali berkali-kali lipat oleh Allah SWT serta nantinya saat perjalanan Kembali ke home base seluruhnya personil diberikan kelancaran serta keselamatan sampai tujuan, Aamiin Yra. Ujar Bapak Urai

(Pen Satgas Pamtas Yonif 645/Gty).

( wanto/ red) . 

Previous
« Prev Post