Polres Melawi Sosialisasi Karhutla PT AAK AHL Kecamatan Kota Baru

 




Cybernews.id - Melawi - Kalbar .

 Polres Melawi bekerja sama dengan PT AAK AHL ( Adau Agro Kalbar Adau Hijau Lestari) melaksanakan Sosialilisasi Kebakaran hutan dan lahan (karhutla). di  PT AAK AHL ( Adau Agro Kalbar Adau Hijau Lestari) Kecamatan Kota Baru Kabupaten Melawi. Sabtu (20/3/21).

Kapolres Melawi AKBP Sigit Elianto Nurharjanto, S.I.K melalui Kabag Ops Polres Melawi AKP Aang Permana, S.IP., M.AP menyampaikan kegiatan sosialisasi ini adalah untuk mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan sesuai Kepmenaker No 186/Men/1999 tentang Penanggulangan Kebakaran dan UU No.32 tahun 2009 tentang lingkungan hidup.



“Untuk mencegah terjadinya Kebakaran hutan dan lahan kami Polri Khususnya Polres Melawi melakukan koordinasi dengan Instansi lain seperti TNI, Pemda dan Perusahaan-perusahaan yang ada di wilayah hukum Polres Melawi”.Ucapnya.


 “Diselenggarakannya kegiatan ini sebagai kesiapsiagaan dan antisipasi kebakaran hutan dan lahan di Kabupaten Melawi. Kami mengunakan Aplikasi Lancang Kuning untuk melihat dan melaporkan hotspot titik api yang ada dukabupaten Melawi.dalam kegiatan tersebut sekaligus dilakukan simulasi pemadaman karhutla yang diselenggarakan oleh Forum komunikasi kebakaran swasta Kalimantan barat”. Jelasnya.

“Ini merupakan bukti komitmen Kami untuk bersama sama agar Melawi bebas kejadian karhutla dan bebas asap”.


Sementara Itu Bapak Suhadi Selaku perwakilan dari PT AAK AHL menyampaikan sosialisasi dan pelatihan ini merupakan penanggulanganan kebakaran hutan.


“Kegiatan ini merupakan cara untuk penanggulanganan kebakaran hutanmerupakan inplementasi peraturan gubernur untuk mewujudkan desa mandiri dimana indikator desa mandiri adalah desa yang tidak ada pencemaran dan kebakaran hutan dan lahan. Kami mengajak masyarakat untuk bersama mewujudkan daerah kita tidak ada kebakaran hutan dan lahan, bantu Bhabinkamtibmas, bhabinsa dan kami untuk mencegah kebakaran hutan dan lahan” Harapnya.


Kegiatan Sosialisasi dan simulasi ini dihadiri oleh Kabag Ops Polres Melawi, Kasat Sabhara Polres Melawi, Kapolsek Kota Baru, Pimpinan PT AAK AHL beserta staf, Forum komunikasi kebakaran swasta Kalimantan barat, Seluruh. 

 Bhabinkamtibmas Polsek Kota Baru, Seluruh Bhabinsa Koramil Kota Baru, Karyawan PT AAK AHL dan masyarakat Pleton penanganan Karhutla PT AAK AHL.


Penulis : Arbain / Humas Polres .

Editor : Mit .



Previous
« Prev Post