Pengurus Tim Penggerak PKK Kabupaten Menyerahkan Bantuan Kepada PKK Kelurahan .


Cybernews.id - Sintang -Kalbar 
PKK Kabupaten Sintang Serahkan Bantuan Sembako dan Masker Bagi PKK 16 Kelurahan Se Kecamatan Sintang
Pengurus Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Sintang menyerahkan bantuan sembako dan bibit tanaman kepada 16 TP PKK Keluraha se Kecamatan Sintang di Skretariat PKK Kabupaten Sintang Pada Senin, 10 Agustus 2020

Ketua PKK Kabupaten Sintang  diwakili oleh  Ny. Yosepa Sepina Biong mengatakan penyerahan bantuan masker ini merupakan kegiatan menindak lanjuti arahan dari Ketua Umum tim penggerak PKK dan  Ketua tim penggerak PKK provinsi  Kalimantan Barat kepada tim penggerak PKK Kabupaten atau Kota se-Kalimantan Barat. 

“saluran bantuan kepada masyarakat disampaikan  melalui ketua tim penggerak PKK Kelurahan  sebagai perpanjangan tangan kepada masyarakat di wilayah masing-masing, adapun bantuan bibit keladi serta pupuk sebagai tambahan tumbuhan dari tim penggerak PKK Provinsi  Kalbar yang akan disumbangkan kepada tim penggerak PKK Pokja Sintang” kata Ny. Yosepa Sepina Biong

Selain itu juga, Ny. Yosepa Sepina Biong berharap supaya PKK senantiasa  ada ditengah masyarakat untuk mendukung program dan kinerja pemerintah serta mewujudkan gerakan PKK yang berkualitas dan profesional serta menjalankan peran dengan maksimal. 
“bagi tim penggerak PKK yang ada di Kelurahan agar dapat membantu membagikan masker dari tim penggerak PKK Provinsi Kalimantan Barat sebagai salah satu pencegahan dari pandemi Covid-19  kepada masyarakat yang ada di kelurahan dengan jumlah yang telah ditentukan” ungkapnya.

“masker yang dibagikan berjumlah 1000 lembar, 16 kelurahan se Kecamatan Sintang masing-masing mendapatkan 50 lembar dan selebihnya akan dibagikan langsung kepada masyarakat yang memerlukan, adapun bantuan lainnya dari  tim penggerak PKK Provinsi Kalimantan Barat yaitu 100 sembako paket yang berisi 5kg beras, 1 liter minyak goreng, dan 1kg gula, serta 100 karung beras yang nantinya akan disalurkan kepada masyarakat yang berdampak covid-19, masyarakat yang tertimpa bencana banjir dan bagi masyarkat yang kurang mampu” terang Ny.Yosepa.

Sementara itu, Ketua Pokja III TP PKK Kabupaten Sintang, Ir Sonny Wijaya, M.Si juga menyampaikan agar semua Tim Penggerak PKK dapat bekerja sama sesuai instruksi yang telah diberikan. 
“kita perlihatkan bahwa PKK yang ada di Kabupaten sintang dapat bekerja dengan sebaik-baiknya dan mampu bekerja secara profesional baik dari tingkat ketua sampai ke Pokja IV” Sonny Wijaya
            (Hms Pemkab / Mit)

Previous
« Prev Post