Cybernews.id - Sintang - Kalbar .
Bupati Sintang yang diwakili oleh Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Sintang Sudianto, SH menutup semi open turnamen volley ball Rarai Cup 2019 di Lapangan Bola Voli Desa Rarai Kecamatan Sungai Tebelian pada Senin, 18 Nopember 2019.
Rarai Cup 2019 diikuti 13 tim bola voli putri dan 17 tim bola voli putra. Untuk bola voli putri keluar sebagai juara adalah Tim Gavoda Bonet Lama, sedangkan untuk bola voli putra keluar sebagai juara adalah Rarai C. Hadir dalam penutupan tersebut Camat Sungai Tebelian Bernard Saragih, Kapolsek Sungai Tebelian Ipda Diondi Asido Manik, kepala desa Rarai Nasrudin dan kepala desa di sekitar desa Rarai.
Tiba di lokasi pertandingan, Sudianto Kadis Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Bernard Saragih Camat Sungai Tebelian dan rombongan lainnya disambut anak-anak yang membawakan tarian etnis Dayak. Rombongan juga berkesempatan menyaksikan pertandingan final bola voli putri antara Tim Rarai A versus Tim Gavoda Bonet Lama. Untuk pertandingan final bola voli putri berlangsung mudah, yang mana dalam pertandingan tersebut, Tim Gavoda Bonet Lama berhasil menundukan tim tuan rumah Rarai B dengan tiga set langsung.
Sementara untuk bola voli putra tim tuan rumah berjaya, yang mana pada partai final saling berhadapan dua tim tuan rumah Rarai B versus Rarai C. Meskipun sama-sama menyandang status tim tuan rumah, kedua tim bermain keras dalam pertandingan final tersebut. Saling smash dan block terjadi sepanjang 5 set pertandingan yang sempat diguyur hujan tersebut. Kualitas pemain yang seimbang pada kedua tim, membuat pertandingan harus dijalankan sebanyak 5 set untuk menentukan pemenangnya. Bahkan di set kelima, saling kejar poin terjadi sangat ketat. Dan pertandingan seru dan ketat tersebut dimenangkan oleh Tim Rarai C.
Bupati Sintang yang diwakili oleh Sudianto Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Sintang menyampaikan sangat mendukung kalau kaum muda di Desa Rarai aktif dalam berbagai kegiatan di desa.
“orang muda itu memang harus mampu berinovasi dan aktif. Orang muda itukan identik dengan semangat dan energik. Inisiatif kaum muda dan didukung oleh masyarakat dan pemerintah desa tentu akan menjadi kekuatan dalam membangun desa. Jadi, apa yang sudah dilaksanakan oleh kaum muda Desa Rarai, silakan dilanjutkan, bahkan diperkuat dimasa yang akan dating. Saya juga ada mendengar bahwa anak-anak muda Desa Rarai ini kompak dan mampu menjaga budaya luhur gotong royong seperti memperbaiki jalan yang rusak secara bersama-sama meskipun tanpa anggaran. Kaum muda desa Rarai bisa menjadi contoh bagi kaum muda desa lain. Pesan saya, teruslah membuat kegiatan yang baik dan bermanfaat bagi desa” terang Sudianto.
“terkait kegiatan olahraga ini, saya melihat bahwa olahraga ini merupakan salah satu sarana yang bias mempersatukan masyarakat. Juga menjadi sarana hiburan. Kalau pagi sampai siang kita sudah bekerja di tempat masing-masing sesuai jenis pekerjaan, maka sore harinya bisa melakukan olahraga bersama-sama atau paling menonton warga lain yang melakukan olahraga seperti bermain bola voli ini” tambah Sudianto.
saya juga ingin mengingatkan agar seluruh masyarakat selalu hidup harmonis dan rukun. Pemkab Sintang ingin masyarakat selalu harmonis sebagai modal sosial untuk bisa membangun daerah dengan baik. Kerjasama perlu terus ditingkatkan” pesan Sudianto.
Yandi Daylin tokoh muda Desa Rarai yang juga panitia pelaksana Rarai Cup 2019 menjelaskan bahwa pertandingan Rarai Cup berlangsung selama 17 hari yang dimulai pada 2 November 2019 hingga 18 Nopember 2019. “selama 17 hari kegiatan berlangsung sangat aman dan lancar. Rarai Cup ini merupakan yang pertama kalinya kami laksanakan dan semangatnya adalah untuk memperingati Hari Sumpah Pemuda. Kami ingin memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat Desa Rarai dan sekitarnya. Untuk menaikan pamor Rarai Cup ini, kita menyerahkan piala bergilir Bupati Sintang untuk juara pertama bola voli putra” terang Yandi Daylin.
“kegiatan ini merupakan ide dan dikerjakan oleh kaum muda Desa Rarai yang mendapatkan dukungan penuh dari pemerintahan Desa Rrai dan masyarakatnya. Ke depan kegiatan yang digagas kaum muda ini semakin meriah dan jenis pertandingan juga bisa ditambah” tambah Yandi Daylin yang merupakan seniman dan penyanyi lagu-lagu Dayak Kabupaten Sintang ini.(Hms/Mith)
Previous
« Prev Post
« Prev Post
Next
Next Post »
Next Post »