Kira - kira Siapa Yang Bakalan Mendampingi Prabowo, Amien Rais Atau Anies


Berita Terkini ~ Wakil Gubernur DKI Jakarta yang juga Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerinda, Sandiaga Uno menilai Amien Rais dan Anies Baswedan punya kans yang sama mendampingi Prabowo Subianto di Pilpres 2019.

Sandi mengatakan, Gerindra menghargai sikap Amien Rais yang akan bertarung di Pilpres tahun depan, namun sebagai partai koalisi pihaknya tentu menyerahkan proses penentuannya pada Sekretaris Bersama (Sekber) dengan PKS dan PBB.

“Pak Amien tentunya sangat dihormati oleh mitra koalisi. Nanti, kami akan lihat semua memiliki peluang yang sama,” kata Sandi, di Jakarta, kemarin.

Terlepas siap nanti yang akan diusung sebagai pendamping Prabowo, Sandi mengharapkan setiap bakal calon yang maju dapat membangun jaringan ekonomi yang benar-benar bisa memberantas pengangguran, termasuk adanya peningkatan ekonomi yang masif.

Saat ditanya akan menjagokan siapa di antara keduanya, Sandi mengaku tidak ingin membanding-bandingkan. Semua bakal calon yang akan diusung Gerinda nantinya, tegas dia pastilah merupakan sosok yang berkualitas.

“Saya tidak ingin berandai-andai, karena tugas saya bukan untuk menyanding-nyandingkan. Tugas kami adalah menyiapkan platform ekonominya dan itu yang kami terus finalisasi,” imbuhnya.


Baca Juga
MandiriTogel Menyediakan 13 Game Live Casino Online Dan 8 Pasaran Togel Online Berlesensi Resmi

Previous
« Prev Post